Rabu, 28 Januari 2009

LAUNCHING AG•CYBER

AGCYBER secara resmi diluncurkan pada tanggal 23 Juni 2007, bertempat di Berjaya Times Square Hotel & Convention Centre, Kuala Lumpur.

Dalam waktu yang tidak lama lagi, dengan terobosan teknologi, orang akan masuk ke dalam dunia komunikasi cyber melalui teknologi video. Untuk membawa anda kepada “revolusi perubahan”, telah muncul AGCYBER, menghadirkan AGMEET – Video Conferencing berbasis web untuk multi‐poin secara real time dan AGCOACH (Video on Demand) – informasi yang direkam dalam format video, membawa anda ke dalam “dunia video”.

Dengan AGCYBER, anda dapat memperoleh dan meningkatkan pengetahuan serta kemahiran anda. Disamping mendapatkan kenyamanan, kebebasan dan kemampuan untuk berkomunikasi, membuat pertemuan, mengurus event, seminar atau pelatihan dan lain‐lain tanpa khawatir dengan pengeluaran besar maupun kendala waktu. Dan yang terbaik adalah “Tanpa Ekstra Biaya Investasi pada Piranti Keras & Lunak”.

AGCYBER adalah pilihan tepat bagi individu, perusahaan kecil, menengah dan besar, enterprise dan Badan pemerintahan karena dapat memenuhi keinginan pada kecepatan, akurasi, efisiensi serta kenyamanan.

AGCYBER membuat solusi sempurna bagi setiap orang, baik untuk pribadi maupun bisnis. “Penekanan tombol" dari YB Dato’ Tan Cai Ho (Wakil Menteri, Kementerian Dalam Negeri, Malaysia) menandai peluncuran AGCYBER. “Penekanan tombol" tersebut dilengkapi dengan konferensi pers bersama dengan Yg Bhg Dato’ Dr. Md. Khir bin Abdul Rahman (Chairman) dan Andrew Goh (CEO) AGGENESIS, Sdn. Bhd.